HASIL CHELSEA vs SOUTHAMPTON Malam Sempurna The Blues Werner Cetak Gol Lagi

TRIBUN-BALI.COM - Chelsea vs Southampton berhasil dimenangkan oleh The Blues.

Bermain di hadapan publik sendiri skuat asuhan Thomas Tuchel berhasil menundukkan tamunya dengan skor telak 3-1

Chelsea berhasil memetik kemenangan di depan pendukung mereka saat menjamu Southampton.

Laga pekan ketujuh Liga Inggris 2021-2022 antara Chelsea vs Southampton dipanggungkan di Stadion Stamford Bridge, London, Sabtu (2/10/2021) berakhir dengan skor 3-1 untuk tuan rumah.

Baca juga: Hasil Persib Bandung vs PSM Makassar, Maung Bandung Imbang Lagi, Tak Mampu Cetak Gol

Baca juga: Shin Tae Yong Ungkap Alasan Tak Panggil Spasojevic ke Timnas, Ternyata ini Penyebabnya

Baca juga: HASIL MAN UNITED VS EVERTON, Cristiano Ronaldo Tak Mampu Selamatkan Setan Merah

Baca juga: Bali United vs Persikabo 1973, Coach Teco: Harusnya Kami Dapat Penalti dan Menang

Gol-gol Chelsea dicetak oleh Trevoh Chalobah (9'), Timo Werner (84') dan Ben Chilwell (89').

Sementara gol semata wayang tim tamu dicetak oleh James Ward-Prowse (60') via penalti.

Sebenarnya Chelsea berhasil menambahkan dua gol di babak pertama.

Namun, dua gol tersebut semuanya dianulir oleh wasit.

Pertama gol Romelu Lukaku dianulir oleh wasit karena ia berada di posisi offside.

Kedua, gol Timo Werner dianggap tak sah setelah adanya pelanggaran saat proses gol terjadi.

0 Response to "HASIL CHELSEA vs SOUTHAMPTON Malam Sempurna The Blues Werner Cetak Gol Lagi"

Post a Comment